Lokakarya “Strategi Penyelesaian Tugas Akhir dalam Menyusun Metodologi dan Pengolahan Data” di FAPERTA UNIBBA
Fakultas Pertanian UNIBBA mengadakan Lokakarya berjudul “Strategi Penyelesaian Tugas Akhir dalam Menyusun Metodologi dan Pengolahan Data” pada Sabtu, 11 Januari 2025, yang bertempat di kampus Fakultas Pertanian UNIBBA. Lokakarya ini diikuti oleh 28 mahasiswa semester 7 dari Program Studi Agroteknologi dan Agribisnis.


Acara dimulai dengan pembukaan oleh Dekan Fakultas Pertanian, Bapak Yudi Yusdian, S.P., M.P. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan lancar, diisi dengan berbagai materi yang disampaikan oleh dosen-dosen berkompeten dari Fakultas Pertanian Universitas Bale Bandung. Materi pertama, berjudul “Strategi Penyelesaian Tugas Akhir,” disampaikan oleh Bapak Yudi Yusdian, S.P., M.P. (Prodi Agroteknologi dan Agribisnis). Materi kedua, “Metode Penyusunan dan Penulisan Skripsi,” dibawakan oleh Ibu Dr. Endang Kantikowati, Dra., M.P. (Prodi Agroteknologi) dan Ibu Dr. Wini Fetia Wardhiani, S.T., M.EP. (Prodi Agribisnis). Materi terakhir, “Metode Analisis/Rencana Analisis,” disampaikan oleh Bapak Karya, S.P., M.P. dan Ibu Henly Yulina, S.P., M.P. (Prodi Agroteknologi) serta Bapak Kundrat, S.P., M.EP. dan Ibu Rimelke Rahmadea Febryane, S.P., M.P. (Prodi Agribisnis).
Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan untuk memperluas pengetahuan dan pemahaman tentang strategi penyelesaian tugas akhir serta teknik pengolahan data yang efektif dan efisien, sehingga mahasiswa tingkat akhir dapat menyelesaikan tugas akhirnya secara tepat waktu.